· Efisiensi
penggunaan fasilitas kebandarudaraan
Salah satu upaya menghemat pengeluaran maskapai LCC
lainnya adalah dengan menggunakan fasilitas di bandara secara sederhana.
o Mengurangi penggunaan check-in counter
Upaya penghematan biaya
sewa check-in counter, dapat dilakukan
dengan penggunaan mesin check-in dan
penyediaan fasilitasi online check-in
bagi penumpang.
easyJet, source: telegraph.co.uk
o Tidak menggunakan garbarata
Maskapai LCC juga cenderung tidak menggunakan garbarata atau jetbridge untuk menghindari tambahan biaya.
o Menghindari terbang pada jam sibuk
Dengan menghindari take-off dan landing pada jam-jam tidak sibuk, maskapai akan terhindar dari biaya
slot yang lebih mahal. Bandara-bandara akan memberikan charge lebih besar pada pesawat yang terbang pada jam-jam sibuk
ini. Selain itu, dengan tidak terbang pada jam sibuk akan membantu maskapai menjaga jadwal terbangnya agar tetap on-time.
o Menggunakan terminal khusus untuk pesawat
berbiaya rendah
Maskapai LCC cenderung menggunakan
terminal khusus bagi budget airlines atau
sering dikenal dengan low cost terminal.
Hal ini tentu membantu kinerja maskapai LCC dalam menjaga biaya mereka karena
biasanya fasilitas di low cost terminal lebih
sederhana daripada di terminal reguler dengan biaya yang lebih rendah pula.
Marseille Provence 2, source: flightglobal.com